Tata cara dan Doa Menyembelih Hewan Kurban

Tata cara dan Doa Menyembelih Hewan Kurban.

Hari raya 'idul adha atau Hari raya Qurban,yang jatuh pada tanggal 10 dzul hijjah atau juga di sebut bulan Haji.

Sebntar lagi Umat Islam akan merayakanya,tentunya di Hari raya Kurban akan ada Hewan kurban yang dikurbankan Umat Islam.

Bagi yang merasa sudah mampu untuk berkurban alangkah baiknya mengetahui syarat syarat Hewan kurban yang bisa di jadikan kurban dan Memperhatikan tata cara penyembelihanya.

Namun sebelum mengetahui ciri -ciri hewan qurban yang baik untuk berkurban .

Terdapat beberapa pertanyaan yang diajukan oleh Masyarakat yang belum tahu yaitu tentang hukum atau syarat dari ibadah kurban. Berikut pertanyaan yang sering muncul ditengah Masyarakat yaitu :

Bagaiman Hukum Berqurban tapi belum Aqiqah?

Pertanyaan diatas adalah pertanyaan yang sering kita dengar di tengah masyarakat.
Berikut penjelasanya.

Dalam kitab "Tuhfathul Maudud" dijelaskan :

ﻣﻦ ﻭﺟﺪ ﺳﻌﺔ ﻓﻠﻢ ﻳﻀﺢ ﻓﻼ ﻳﻘﺮﺑﻦ ﻣﺼﻼﻧﺎ

ARTINYA :
Barang siapa mendapatkan kelapangan rezeki tapi tidak berkurban ,maka jangan mendekat tempat shalat kami

ﻭﺃﺧﺒﺮﻧﺎ ﻋﺼﻤﺔ ﺑﻦ ﻋﺼﺎﻡ ﺣﺪﺛﻨﺎ ﺣﻨﺒﻞ ﺃﻥ ﺃﺑﺎ ﻋﺒﺪ ﺍﻟﻠﻪ ﻗﺎﻝ : ﺃﺭﺟﻮ ﺃﻥ ﺗﺠﺰﻯﺀ ﺍﻷﺿﺤﻴﺔ ﻋﻦ ﺍﻟﻌﻘﻴﻘﺔ ﺇﻥ ﺷﺎﺀ ﺍﻟﻠﻪ ﺗﻌﺎﻟﻰ ﻟﻤﻦ ﻟﻢ ﻳﻌﻖ

ARTINYA :
Kami mendapat kabar dari Ishamah bin Isham, dari Hambal kep9nakan Ahmad, bahwa Imam ahmad mengatakan ; aku berharap semoga qurbanku bisa mewakili aqiqah.
InsyaAllah bagi mereka yang berkurban namun belum aqiqah.

Keterangan dari kitab diatas bisa kita ambil kesimpulan jika hukum berkurban adalah lebih utama dibandingkan aqiqah.
Wallahu 'alam.

Cara Memilih hewan Qurban

Sebelum kita hendak berkurban hal yang perlu diketahui adalah cara memilih hewan yang bisa dan layak untuk di kurbankan, baik ciri - cirinya, umur dan syarat hewan kurban.

Cara memilih Hewan kurban :
Pilihlah hewan qurban yang sudah cukup berumur 1 -2 tahun (tidak boleh yang terlalu tua).
Bagian Tubuh Hewan utuh (tidak cacat).
Tanduk Kambing Atau Sapi tidak patah atau retak .
Hewan qurban dalam kondisi Sehat.


Cara Menyembelih Hewan Qurban :

Menyembelih hewan qurban memiliki beberapa syarat yang menjadikan ibadah ini sempurna.
Sebelum menyebelih hadapkan Hewan kurban ke qiblat ,dan bacalah basmalah lalu berdoa, bertakbir dan membaca shalawat atas Nabi Muhammad SAW.


Doa Menyembelih Hewan Qurban

Menyembelih hewan qurban bisa Anda lakukan sendiri atau bisa kita titipkan pada panitia Qurban.

Adapun Doa ketika Menyembelih Hewan Kurban  milik sendiri yaitu:

بسماللّه اللّهم واللّه اکبر اللّهم هذا منك والك هذاعن فتقبل یا کریم

Bissmillah Allohuma wallohuakbar Allohuma hadza minka walika Hadza 'anii fataqobbal ya kariim.

Artinya:
Dengan menyebut Nama Alloh,Alloh maha besar,Ya Alloh ini dari-Mu  dan dengan ini aku bertaqorub kepada-Mu, Terimalah kurban dariku YaAlloh yang maha pemurah.

Dan saat menyembelih hewan kurban untuk orang lain tambahkan lafadz doa ini:

اللّهم تقبل من فلان وآل فلانٍ

Allohumma taqobal min fulan wa aali fulan

Artinya:
Ya Alloh terimalah kurban dari"fulan"dan keluarg
("fulan" diganti dengan Nama orang yang Berkurban).

D
emikian tadi lafadz doa Menyembelih Hewan kurban untuk sendiri dan Orang lain.

Adapun syarat -syarat dan pembagian Hewan kurban ialah:

1. Orang yang hendak berkurban harus  mampu menyediakan Hewan kurban dengan cara yang halal,jika membelinya maka harus kontan tanpa Hutang.

2. Hewan Kurban haruslah Hewan Ternak seprti sapi,Domba,Kambing atau Unta.

3.Hewan kurban haruslah Hewan yang Sehat,tidak memiliki cacat sama sekali baik itu cacat bawaan atau cacat karena luka,smua Angota tubuhnya lengkap.

4.Hewan kurban telah cukup umur,umur untuk Sapi dan kerbau tidak kurang dari dua tahun,Unta yang sudah berumur lima tahun,adapun untuk domba dan kambing harus sudah berumur satu tahun lebih.

5.Orang yang Melakukan kurban haruslah Orang Islam yang merdeka (bukan budak),baligh dan berakal.

6.Daging Hewan kurban dibagi menjadi tiga ,sepertiga untuk oleh yang berkurban,sepertiga di sedekahkan,sepertiga lagi disedekahkan kepada orang lain atau pada panitia penyembelih Hewan kurban.


Demikian tadi Tata cara dan Doa Menyembelih Hewan Kurban.
penyembelihan Hewan kurban adalah ibadah yang sangat dianjurkan untuk menyempurnakan ibadah Haji,dan sebagai tanda  upaya Taqorrub (mendkatkan diri)kita kepada-Nya.

2 Responses to "Tata cara dan Doa Menyembelih Hewan Kurban"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel